Nelayan Lingga Tewas Akibat Jatuh Ke Laut Dalam Kondisi Mabuk

  • Whatsapp

BR. TANJUNGPINANG – Polisi di Tanjungpinang, Kepulauan Riau, telah menyelesaikan penyelidikan mengenai kematian nelayan asal Lingga bernama Tou (50), yang ditemukan di perairan depan Pelantar KUD Tanjungpinang.

Hasil penyelidikan menunjukkan bahwa kematian Tou disebabkan terjatuh ke laut dalam kondisi mabuk.

Kanit Opsnal Satreskrim, Ipda Freddy Simanjuntak mengatakan bahwa polisi telah melakukan penyelidikan mulai dari Olah TKP, pemeriksaan saksi-saksi serta beberapa alat bukti.

Hasilnya, Tou meninggal dunia murni karena jatuh ke laut usai mengkonsumsi minuman keras.

“Jadi korban sempat minum minuman keras. Lalu korban terjatuh ke laut karena kondisi dalam keadaan mabuk korban tak dapat menyelamatkan diri sehingga meninggal dunia,” ujar Freddy.

Malam sebelum kejadian, Tou bersama rekan-rekannya nelayan saat itu meminum minuman keras di Gudang Ikan Pelantar KUD Tanjungpinang yang jaraknya tidak jauh dari lokasi kejadian.

Namun, ia tidak masuk ke kapal. Sedangkan rekannya, karena dalam kondisi setengah sadar langsung beristirahat.

“Siang harinya rekan-rekannya baru mengetahui korban meninggal dunia dalam kondisi mengapung di laut,” ujarnya.

Keluarga Tou menyatakan bahwa pria memiliki kebiasaan mengkonsumsi miras. Bahkan uangnya selalu habis untuk membeli miras yang disukainya.

Hasil visum juga menemukan adanya luka robek di bagian kepala serta luka di hidung. Freddy menjelaskan bahwa luka tersebut diakibatkan benturan.

Diduga kuat kepala korban terbentur dengan kayu yang ada di Pelantar KUD. Apalagi di sekitar lokasi kejadian terdapat banyak lubang dan puing kayu-kayu.

Penulis :Firdaus

Pos terkait

Comment