Muscab DMI Tanjungpinang Timur Sukses Digelar,Ketua Ulul Albab Akan Fokus Pada Fungsi Masjid Dan Surau

  • Whatsapp

 

Ketua DMI Kecamatan Tanjungpinang Timur Ulul Albab ( paling kanan) saat menerima notulen hasil musyawarah.
(f istw)

BAROMETERRAKYAT.COM,TANJUNGPINANG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kecamatan Tanjungpinang Timur telah melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscab) dan memilih ketua baru untuk periode 2025-2030. Muscab yang digelar di Masjid Al Uswah, Jalan Adisucipto, Tanjungpinang, Ahad (11/5/2025), menghasilkan kemenangan L.H. Ulul Albab, S.Pi.

Ulul Albab meraih 24 suara, mengungguli lawannya, Masrudin, yang memperoleh 13 suara. Dalam sambutannya, Ulul Albab menyampaikan rasa terima kasih kepada pengurus DMI periode sebelumnya dan berjanji akan melanjutkan program-program yang telah berjalan baik serta menambahkan program baru yang lebih inovatif.

“Saya mengucapkan terima kasih atas amanah yang diberikan. Insyaallah kami akan melanjutkan program yang sudah baik dan akan menambahkan program baru yang lebih baik lagi,” ujar Ulul Albab.

Program kerja ke depan, menurut Ulul Albab, akan difokuskan pada optimalisasi fungsi masjid dan surau sebagai pusat ibadah, pengembangan masyarakat, dan perekat persatuan umat.

Pos terkait

Comment