Mardison Terima Kunjungan Deputi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

  • Whatsapp

Desa Apar juga akan dijadikan pusat kuliner dan oleh-oleg sehingga para wisatawan saat menikmati keindahan alam bisa sekaligus menikmati aneka kuliner khas Pariaman.

“Semoga saja perkembangan ini bisa berlanjut dan desa – desa lainnya di Kota Pariaman juga akan berkembang sesuai potensi desa masing – masing. Dengan sendirinya Kota Pariaman akan lebih dikenal lagi baik lokal maupun mancanegara,” tutupnya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu Deputi Bidang Destinasi dan Infrastruktur Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia Hari Sentosa Sungkari usai melakukan peninjauan wisata di Kota Pariaman mengatakan bahwa wisata Kota Pariaman layak dan pantas berkembang apalagi sampai saat ini Pariaman masih mempertahankan kearifan lokal dan adat istiadat yang kental.

“Kota Pariaman sangat indah. Banyak hal yang dapat dijual dari wisata di Kota Pariaman. Pada prinsipnya wisata yang dibutuhkan pengunjung pada masa pandemi covid 19 adalah wisata dengan alam terbuka, seperti pantai dan keindahan alam. Tanpa disadari Kota Pariaman punya semua itu, tugas pemerintah saat ini hanyalah butuh sedikit pemolesan dalam promosi wisata,” ungkapnya.

Untuk menikmati keindahan wisata alami di suatu daerah, wisatawan tidak akan mementingkan seberapa jauh daerah tersebut. Bagi seorang wisatawan yang terpenting adalah kenyamanan, keasrian alam objek wisata dan kebersihan tempat wisata. Kota Pariaman adalah salah satu kota yang mempunyai semua itu.

Ia berharap, dengan tekad yang kuat untuk memajukan pariwisata demi perekonomian masyarakat meningkat, pariwisata di Kota Pariaman bisa lebih cepat berkembang.

“Yang penting apapun yang bisa dipromosikan, lakukan dan libatkan adik – adik komunitas untuk melakukan promosi dengan cara mereka sendiri namun tetap dibawah bimbingan Pemerintah Kota Pariaman,” imbuhnya.

Zaituni

Pos terkait

Comment