BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Wali kota Tanjungpinang Lis Darmansyah meminta pihak Sekolah Pelita Nusantara (Pelnus) menambah petugas untuk mengatur parkir yang ada di depan sekolah.
Permasalahan parkiran yang tidak ada habisnya ini di karenakan, kurangnya petugas yang mengatur parkiran di area tersebut saat jam pulang sekolah.
“Satu-satunya jalan, pihak Pelnusa agar menambah petugas,yang khusus mengatur parkiran,” kata Lis, Selasa (17/10).
Lis mengancam akan menutup lahan parkiran yang ada di depan Sekolah Pelnusa Tanjungpinang.
“Kalau petugas saja tidak bisa di tambah, kita tutup saja semua lahan parkir di depan, biar tidak ada lagi yang bisa parkir di depan,” tegasnya.
Ia menuturkan, pihak Pelnusa juga harus patuh dan komitmen dengan perjanjian yang telah di sepakati. “Mereka harus patuh pada perjanjian yang sudah ada,” tuturnya
Ia juga mengatakan akan memanggil pihak Pelnus Tanjungpinang dalam waktu dekat ini agar mendudukkan masalah parkiran yang ada di depan sekolah tersebut.
“Satu atau dua hari ini kami saya akan panggil pihak Pelnusa Tanjungpinang,” ujarnya
Muhammad Danu
Comment