“Setiap ASN (Aparatur Sipil Negara) yang akan memasuki kantor kita wajibkan untuk membersihkan tanganya dengan hand sanitizer yang kita sediakan, begitupun dengan setiap tamu yang datang ke Balaikota Pariaman,” jelas Fadli.
Hand sanitizer adalah cairan pembersih tangan sebagai alternatif untuk cuci tangan selain menggunakan sabun dan air.
Hand sanitizer berbasis alkohol 70 persen dipercaya lebih efektif untuk membunuh kuman dan mikroorganisme berbahaya di tangan, termasuk pencegahan virus Corona.
Menjaga kebersihan tangan adalah dasar kesehatan sederhana yang harus diperhatikan semua orang.
Pasalnya, kuman dan mikroorganisme berbahaya dapat dipaparkan melalui tangan saat kita tanpa sadar menyentuh berbagai benda di tempat umum dan berjabat tangan dengan orang yang terinfeksi virus corona, dan memaparkannya ke tubuh sendiri melalui sentuhan ke mulut, mata, hidung, dan bagian tubuh lainnya.
“Cara terbaik untuk mencegah berbagai infeksi dan penyakit dan virus corona ini adalah dengan mencuci tangan dengan benar menggunakan air mengalir dan sabun, atau penggunaan hand sanitizer, dan untuk itu, kita sediakan selalu hand sanitizer ini di kantor-kantor pemerintahan yang ada,” tutupnya.
Zaituni | Binjai
Comment