BAROMETERRAKYAT.COM, Padang. Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan orang tua untuk mengawasi anak-anak saat mengunakan handpone atau telepon pintar.
Presiden mengingatkan pendidik utama anak adalah orang tua atau guru, bukan ponselnya.
“Saya titip kalau pegang yang nama nya ‘handphone’ atau ‘smartphone’ tolong diawasi. Jangan sampai anak-anak kita dididik oleh ‘HP’,” kata Presiden Jokowi seperti dilansir Republika, Kamis (8/2).
Kepala Negara menjelaskan banyak informasi yang bisa didapat dari telepon pintar baik yang positif maupun negatif.
Oleh karena itu, peran orang tua, menurut Presiden, penting dalam mengawasi, memperhatikan hingga membimbing anak-anak yang menggunakan ponsel. (Redaksi)
Comment