BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Harga emas di Tanjungpinang, Kepulauan Riau turun setelah naik pada awal merebaknya virus corona atau Covid-19.
Rizal, pemilik toko mas Cantik New yang berada di Jalan Gambir Nomor 36 mengatakan, harga emas sempat naik mencapai harga tertinggi pada awal pandemi Covid-19.
Seperti harga emas 24 karat mencapai Rp 860 Ribu per gram, emas 23 karat Rp 700 Ribu per gram dan emas 22 karat Rp 550 Ribu per gram.
“Sekarang harga emas sudah turun, semenjak Amerika mulai membuka sektor perekonomiannya,” ujarnya kepada awak media, Jumat (26/6).
Dia menjelaskan, saat ini harga emas 24 karat turun menjadi Rp 800 ribu per gram, emas 23 karat Rp 675 ribu per gram dan emas 22 karat Rp 475 ribu per gram.
“Awal harga emas naik banyak yang jual, sekarang sudah seimbang yang beli dan yang menjual,” ucapnya.
Dia menambahkan, harga emas diprediksi akan terus membaik bila pelaksanaan new normal baik di Tanjungpinang maupun di Jakarta dapat berjalan baik. Sehingga dapat memperbaiki perekonomian yang sempat terpuruk karena pandemi Covid-19.
SAHRUL
Comment