Guru RA Masih Jauh Dari Kata Sejahtera

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Pengurus Pimpinan Daerah Guru Raudatul Athfal (PD IGRA) Kota Tanjungpinang periode 2017-2022 resmi dilantik Ketua PD IGRA Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Jum’at (8/12) di Asrama Haji Tanjungpinang.

Dalam sambutannya Ketua PD IGRA Kota Tanjungpinanh terpilih Eny Riyanti mengatakan, dalam kepemimpinannya, ia akan memfokuskan kegiatan-kegiataan kerohanian.

Bacaan Lainnya

“Kedepannya kami akan memperbanyak, program manasik haji, dzikir almuni Muslim, dan program-program yang telah kami laksanakan sebelumnya agar ditingkatkan,” ungkapnya.

Menurutnya, anggota IGRA Kota Tanjungpinang saat ini sebanyak 130 orang Guru Paud yang berstatus honorer disetiap yayasan Raudatu Athfal (RA) dibawah naunggan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Tanjungpinang.

Ia mengaku, sebanyak 130 orang guru PAUD tersebut masih jauh dari kata sejahtera, karena gaji para guru honorer RA masih rendah.

“Selama ini gaji honorer tidak sampai Rp500 Ribu, namun ada juga beberapa honorer yang mendapat tunjangan dari Kemenang dan itu pun tidak banyak,” ucapnya.

Ia pun berharap, Pemerintah kota (Pemko) Tanjungpinang dapat membantu dalam permasalahan SDM bagi guru-guru baru dan juga program-program yang telah laksanakan agar dapat di bantu.

Di tempat yang sama, Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah mengatakan, selama ini Pemko dan Kemang kota Tanjungpinang belum ada sinergitas. Dari Pemko Tanjungpinang, kata Lis, akan mencoba melakukan MoU bersama Kemenag yang menaunggi guru RA ini.

“Kami akan melakukan MoU bersama  Kemang, hal ini di lakukan agar para guru-guru PAUD ini dapat memberikan peningkatkan pembelajaran, moral, metal, dan juga spritual kepada anak-anak di usia dini,” ungkapnya.

Muhammad Danu

Pos terkait

Comment