Gubernur Ansar Ajak Pemuda-Pemudi Kepri Ikuti Seleksi PPAN

  • Whatsapp

BR.KEPRI- Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Kepri akan melaksanakan seleksi Calon Peserta Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) Tahun 2023. Pendaftaran telah dibuka sampai dengan tanggal 7 April 2023.

Untuk tahun 2023 ini, negara-negara mitra yang menjadi tempat Pertukaran Pemuda Antar Negara yaitu Indonesia, Korea dan Singapura. Masing-masing provinsi akan menyeleksi 2 orang pemuda putra dan putri untuk dikirimkan ke tingkat nasional guna mengikuti Program PPAN mewakili provinsinya masing-masing.

“Kita sudah menyurati semua kampus dan organisasi pemuda untuk menginformasikan pemuda dan pemudi untuk mengikuti ajang bergengsi ini,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kepri M. Ikhsan di Tanjungpinang.

Dalam pelaksanaan kegiatan seleksi Dispora Provinsi Kepulauan Riau bekerja sama dengan PCMI (Purna Caraka Muda Indonesia) Provinsi Kepulauan Riau.

“Hingga saat ini tercatat sudah lebih dari 30 pemuda dari berbagai Kampus dan organisasi yang mendaftar”, kata Ikhsan.

Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad sangat mendukung kegiatan PPAN ini. Menurutnya, kegiatan kepemudaan seperti ini sangat positif dan bisa memperkaya pengalaman pemuda Kepri di mancanegara.

“Kami mengajak seluruh pemuda Provinsi
Kepulauan Riau untuk mendaftar dan menjadi yang terbaik mewakili Provinsi Kepulauan Riau,” ujar Gubernur Ansar.

Editor : Dani

Pos terkait

Comment