BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Guna mempercepat pertumbuhan pembangunan ekonomi Kota Pariaman, Wali Kota Pariaman Genius Umar sambangi Kantor Kementerian Perdagangan RI di Jakarta.
Kedatangan orang nomor satu di Kota Pariaman itu bersama Kepala Dinas Perindagkop Kota Pariaman Gusniyeti Zaunit, diterima langsung oleh Wakil Menteri Perdagangan RI Jerry Sambuaga di ruang kerjanya.
Walikota Pariaman Genius Umar mengatakan, banyak hal yang disampaikan kepada Wamen Perdagangan RI tersebut, karena beliau merupakan koleganya sewaktu bertugas di DPD-RI.
“Sebelum saya memutuskan untuk bertugas di Kota Pariaman sebagai Wakil Walikota Pariaman pada periode 2013-2018 memdampingi Wako Mukhlis Rahman,” ujar Genius.
Lebih jelas, tambah Genius, pertama saya sampaikan tentang proses pembangunan Pasar Pariaman yang sedang berjalan dengan pembiayaan melalui APBN, serta pasar kuliner atau los lambuang Kurai Taji yang telah selesai yang mampu meningkatkan produktifitas masyarakat pedagang di Kota Pariaman.
“Dengan telah selesainya dan bisa ditempatinya Los Lambuang Kurai Taji, kita juga ajukan proposal untuk pembangunan pasar Kuliner di lokasi destinasi wisata, seperti di Pantai Kata, pantai Gandoriah, pantai Talao Pauh, pantai Ampalu,” ulas Genius kepada tim MCP.
Dalam hal ini Genius Umar, mendapat respon positif dari Wamen Perdagangan RI tersebut.
Comment