Dukung Pertahanan Negara,Pengurus SMSI Kepri Kunjungi Markas Pasmar 1 Marinir Cilandak

  • Whatsapp

Komandan Pasmar I memberikan plakat serta cendera mata kepada para pengurus SMSI Kepri.

 

BAROMETERRAKYAT.COM,JAKARTA – Jajaran pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Provinsi Kepri melakukan kunjungan dan mendapat kesempatan menaiki kendaraan tempur tercanggih milik Korps Marinir TNI AL, tank amfibi BMP-3F di Markas Komando Pasukan Marinir (Pasmar) 1 Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (22/4/2025).

Ketua SMSI Kepri Rinaldi Samjaya yang memimpin rombongan bersama Sekretaris SMSI Zabur Anjasfianto, Ketua SMSI Batam Indra Helmi, serta Koordinator HUT SMSI tingkat Provinsi Kepri Nov Iwandra, disambut hangat oleh Komandan Pasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq.

Selain berdiskusi mengenai peran media siber dalam mendukung pertahanan negara, kunjungan ini juga diisi dengan melihat langsung alutsista unggulan Korps Marinir, termasuk tank BMP-3F—kendaraan tempur buatan Rusia yang menjadi andalan dalam operasi amfibi dan pertempuran infanteri modern.

Tank BMP-3F memiliki kemampuan luar biasa, mulai dari mobilitas di medan darat dan laut, hingga daya gempur tinggi dengan meriam utama kaliber 100 mm yang mampu menembakkan proyektil dan misil antitank.

Ditambah senapan mesin koaksial 30 mm dan 7,62 mm, kendaraan ini menjadi momok bagi musuh di medan pertempuran.

BMP-3F memiliki daya apung untuk beroperasi di air hingga tujuh jam nonstop, mampu melaju hingga 72 km/jam di darat dan 10 km/jam di perairan, serta dilengkapi sistem perlindungan aktif dan lapisan baja antikarat.

“Kami merasa bangga dan terhormat bisa melihat langsung bahkan menaiki kendaraan tempur sekelas BMP-3F. Ini pengalaman luar biasa dan menambah wawasan kami tentang kesiapan TNI AL dalam menjaga kedaulatan negara,” ungkap Rinaldi Samjaya.

Sementara Komandan Pasmar I, Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq menyampaikan terima kasih atas kunjungan dan dukungan dari insan pers yang tergabung dalam wadah SMSI.

“Sinergi antara insan pers, media dengan institusi pertahanan, harus terjalin dengan baik dan kehadiran rekan dari SMSI hari ini menunjukkan bahwa Pasmar I mengapresiasi tugas-tugas jurnalisme yang dilakukan para insan media,” ujar alumni AAL 1993 ini.

Pada kesempatan tersebut, Komandan Pasmar I juga memberikan plakat serta cendera mata kepada para pengurus SMSI Kepri.

Editor: RAMDAN

Pos terkait

Comment