Disbudpar Tanjungpinang Siap Gelar Festival Samudera Aksara

  • Whatsapp
Kepala Bidang Ekonomi Kreatif, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang Ratna

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Setelah sukses menggelar Tanjungpinang Internasional Dragon Boat Race 2019 bulan Oktober lalu. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang kembali menggelar Pameran Pekan Aksi Ekonomi Kreatif 2019 bertajuk “Samudera Aksara” pada 8-10 November mendatang.

Kegiatan ini berlangsung di dua lokasi yakni, Pelataran Gedung Gonggong Taman Laman Boenda Tepi Laut dan Gedung Aisyah Sulaiman Tanjungpinang Kepulauan Riau (Kepri).

Bacaan Lainnya

Kepala Bidang Ekonomi Kreatif, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tanjungpinang Ratna menjelaskan, kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara peserta IKKON Bekraf 2019 dengan perajin lokal yang ada di kota Tanjungpinang.

“Pameran yang berlangsung selama tiga hari ini, akan menampilkan ragam produk yang dihasilkan oleh para perajin lokal, seperti fashion, home living, aksesoris, souvenir, dan leisure (tarian dan musik),” ucapnya.

Recananya, lanjut Ratna, pameran produk-produk kreatif Tanjungpinang berlangsung di Gedung Gonggong pada 8 hingga 10 November 2019.

Sedangkan pertunjukkan musik dan tari kontemporer digelar di Gedung Aisyah Sulaiman Tanjungpinang pada 9 November.

Pos terkait

Comment