Disambar Petir, Bengkel Ban Bekas Hangus

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Satu buah bengkel ban bekas di Jalan DI Panjaitan, Kilometer 7, Kecamatan Tanjungpinang Timur hangus terbakar karena disambar petir, Jumat (7/12).

Peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 11.00 Wib. Seluruh bangunan dan isi dalam bengkel hangus tampa sisa.

Bacaan Lainnya

Dalam kebakaran itu, pemilik bengkel tersebut diketahui bernama Edi (42 tahun) tidak berada ditempat.

“Bengkel dalam keadaan tertutup,” ucap Komandan Pleton (Danton) Damkar Kota Tanjungpinang, Herman saat dikonfirmasi.

Menurutnya, pihaknya menurunkan empat mobil pemadam kebakaran untuk menjinakan sijago merah. “Kurang lebih 30 menit api dapat kita padamkan,” katanya.

Dia menambahkan, dari pristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 20 Juta.

Diduga Konsleting Listrik

Kapolsek Tanjungpinang Timur melalui Kanit Reskrim IPTU Adrian mengatakan, kebakaran tersebut diduga disebabkan konsleting listrik.

“Dugaan sementara karena konslet listrik yang diakibatkan saat hujan lebat yang diiringi petir menyambar bengkel tambal ban tersebut,” katanya saat dikonfirmasi.

Menurutnya, berdasarkan keterangan saksi Fauzi di Tempat Kejadian Perkara (TKP) melihat dari dalam bengkel ban tersebut mengeluarkan asap.

Saksi bersama dengan pemilik langsung melihat asap yang berasal dari dalam bengel tersebut dan api langsung membesar.

“Hanya berselang berapa menit, mobil pemadam kebakaran datang dan langsung memadamkan api. Api berhasil dipadamkan pukul 11.45,” tukasya.*

Pos terkait

Comment