Cakupan Imunisasi Rutin Tertinggi, Tanjungpinang Raih Juara 1

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Kota Tanjungpinang raih juara 1, dari seluruh Kabupaten/Kota se-Indonesia dengan cakupan imunisasi rutin tertinggi triwulan 1 untuk tahun 2022.

Wali Kota Tanjungpinang Rahma bersama Kepala Dinas Kesehatan Elfiani Sandri menerima secara langsung penghargaan yang diserahkan oleh Direktur Jendral Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Kementerian Kesehatan RI, di Kantor Kementerian Kesehatan, Jakarta, Jumat (22/4).

Bacaan Lainnya

World Health Assembly pada tahun 2012 telah memprakarsai pelaksanaan Pekan Imunisasi Dunia (PID) yang jatuh pada minggu ke-4 Bulan April setiap tahunnya.

PID bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang peran penting imunisasi dan melaksanakan percepatan imunisasi sebagai upaya untuk mencegah penyakit menular.

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Pemko Tanjungpinang atas capaian yang diperoleh.

“Selamat kami ucapkan kepada Pemerintah Kota Tanjungpinang, melalui Dinas Kesehatan, pencapaian target imunisasi paling baik se-Indonesia. Semoga dapat terus dipertahankan, demi kesehatan masyarakat,” ucapnya.

Apresiasi setinggi-tingginya disampaikan Rahma kepada Kementrian Kesehatan atas penilaian yang telah dilakukan.

“Terima kasih kepada Kementerian Kesehatan yang sudah menilai bahwa Kota Tanjungpinang menjadi yang terbaik tingkat nasional,” ujarnya.

Pos terkait

Comment