Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal mengatakan, pihaknya sudah berkomitmen menindak tegas anggota yang terlibat penyalahgunaan narkoba.
Hal itu, lanjut dia, sebagai bukti Polres Tanjungpinang tidak pernah menutupi ada oknum anggota yang terlibat penyalahgunaan narkoba.
“Anggota kita yang terlibat penyalahgunaan kita tidak segan-segan memproses sesuai hukum yang berlaku,” ujarnya kepada awak media di Mapolres Tanjungpinang, Kamis (2/7).
BACA : Viral di Medsos, Komplotan Pencuri di Apotek Kimia Farma Tanjungpinang Ditangkap
Sebelumnya juga, sambung Iqbal, pihaknya sudah mengeluarkan peraturan-peraturan yang sifatnya mengingatkan dan pengawasan diperketat.
“Daerah ini memang merupakan daerah transit. Jadi mungkin untuk mendapatkan barang haram itu cukup mudah. Salah satu bentuk antisipasi kita dengan melakukan tes urine secara rutin,” katanya.
SAHRUL
Comment