Ketiga, login menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan. Lalu yang keempat, lengkapi biodata.
Kelima pilih formasi dan jabatan sesuai pendidikan. Keenam lengkapi data, kemudian unggah dokumen. Langkah ketujuh, cek resume lalu cetak kartu pendaftaran.
Seperti diketahui jumlah lowongan yang dibuka mencapai 197.117 formasi.
Dari jumlah formasi itu dibuka dengan rincian instansi pusat 37.854 formasi (74 kementerian dan lembaga) dan instansi daerah 159.257 formasi (467 Pemda).
Ada dua jenis formasi yang dibuka yakni formasi umum dan formasi khusus.
Formasi khusus sendiri terdiri dari peserta cumlaude, diaspora, disabilitas, putra-putri Papua, dan formasi lainnya yang bersifat strategis di pusat.
Comment