Baru Melahirkan, 2 Peserta Langsung Ujian CPNS

  • Whatsapp
Ilustrasi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

BAROMETERRAKYAT.COM, Batam. Sebanyak 359 peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kota Tanjungpinang dan berlangsung lancar.

Tes SKB dilaksanakan di Gedung Lembaga Adat Melayu (LAM) Batam dari 10-12 Desember 2018.

Bacaan Lainnya

Dari peserta SKB tersebut, diketahui dua orang peserta mengikuti ujian baru saja selesai melahirkan dan satu peserta tengah hamil besar.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumberdaya Manusia (BKPSDM) Kota Tanjungpinang, Tengku Dahlan menyebutkan, mereka berinisial NS yang baru melahirkan lima hari lalu dengan kelahiran normal, inisial NS yang baru melahirkan dua hari lalu dengan caesar dan inisial KDP sedang hamil besar.

Ketiga peserta tersebut, kata mantan Sekda Tanjungpinang itu mengikuti ujian di ruangan khusus yang didampingi pihak keluarga.

“Semua berjalan lancar. Pansel dan dokter tanggap sehingga test dapat dilalui mereka,” ucapnya saat dikonfirmasi.

Dia menambahkan, pihaknya saat ini masih menunggu pengumuman peserta yang lulus tes SKB dari Panselnas.

Diketahui, sebanyak 359 peserta yang mengikuti SKB akan bersaing untuk mengisi 237 formasi untuk Pemko Tanjungpinang.

Dari 237 formasi tersebut terdiri dari tenaga guru 164 formasi,  tenaga kesehatan 56 formasi dan tenaga teknis 17 formasi.*

Pos terkait

Comment