Ketua TP- PKK Kepri Dewi Ansar menyerahkan bantuan saat Safari Ramadhan di Desa Mekar Jaya Natuna.
(F.Istmw)
BR. KEPRI – Gubernur Ansar Ahmad berjanji akan memperhatikan pembangunan di
Desa Cemaga Selatan Kecamatan Bunguran Selatan dan Desa Mekar Jaya, Kecamatan Bunguran Barat
“InsyaAllah akses jalan menuju dua desa tahun depan akan kita prioritaskan,” ucap Ansar yang melihat langsung kondisi jalan menuju desa tersebut butuh perbaikan, saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Natuna dan kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Al -Ijtihad dusun Air Batang Desa Mekar Jaya, Kecamatan Bunguran Barat, Kabupaten Natuna.
Pada kesempatan safari Ramadhan Gubernur Ansar memberikan bantuan hibah, sebesar Rp 45 juta untuk Masjid Al -Ijtihad dan juga bantuan untuk imam dan marbot masjid, serta bantuan dana zakat dari Baznas Kepri untuk anak yatim piatu dan fakir miskin.
Gubernur Ansar juga membawa rombongan kepala OPD Provinsi Kepri setiap kali kegiatan keagamaan seperti safari Ramadhan dengan harapan agar mereka lebih dikenal oleh masyarakatnya.
Ansar juga mengajak kaum muslimin untuk terus menyelesaikan rangkaian ibadah puasa di bulan Ramadhan sampai dipenghujung bulan Ramadhan, dan dapat bertemu dengan hari kemenangan pada 1 Syawal mendatan
Sementara itu, Kepala Desa Mekar Jaya Eko Sri Mulyanto mengucapkan terima kasih atas perhatian Gubernur Ansar, terutama atas bantuan yang diberikan untuk masyarakat baik infrastruktur telah dibangun di desanya maupun sarana penunjang masyarakat setempat.
“Kami atas nama masyarakat dua Desa merasa bangga serta mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Gubernur kepri yang sudi datang hingga ke pelosok negeri ini,” kata Eko.
Editor : Dani
Comment