Ansar Ajak Polri Pertahankan Kolaborasi Dengan Pemda

  • Whatsapp

Gubernur Ansar bersama Kapolda Kepri saat menghadiri Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke-77.
(F.Istmw)

BR. KEPRI (Advertorial) – Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad menghadiri Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke-77 yang digelar di Lapangan Bhayangkara Polda Kepulauan Riau, Batam.

Dalam sambutannya, Gubernur Ansar berharap agar sinergi antara Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau dan Polda Kepri semakin kuat dan senantiasa melindungi masyarakat kepri, menciptakan kondisi yang aman, damai, tentram, dan makmur, serta saling mendukung dalam percepatan pembangunan di Kepulauan Riau.

Menurutnya, Kepolisian memiliki peran yang sangat penting bukan hanya dalam menjaga ketertiban dan keamanan, tetapi juga fungsi kerjasama dan pengayoman dalam masyarakat, terutama di beberapa daerah untuk memudahkan sekaligus menertibkan dan menjadikan daerah yang aman, dalam hal ini perlu adanya kerjasama antara aparat penegak hukum (Polisi) dan Pemerintah Daerah.

Gubernur mengatakan, Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau berkomitmen untuk terus mendukung peran dan tugas Kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Kolaborasi antara Pemerintah dan Kepolisian Republik Indonesia merupakan langkah strategis untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Dalam konteks ini, Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau telah mengambil berbagai langkah strategis, seperti penanganan Covid-19 dengan penegakan protokol kesehatan, penanganan pasien Covid-19, serta memberikan santunan kepada keluarga terdampak Covid-19” papar Gubernur Ansar.

Selain itu, tambah Gubernur, Pemprov Kepri juga fokus pada pengendalian inflasi dampak dari kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) dan pengawasan jalur distribusi penyaluran BBM. Kolaborasi antara Pemerintah dan Kepolisian juga terjadi dalam menjaga keamanan pada setiap momen hari besar keagamaan dan mengintensifkan keamanan di wilayah perbatasan dan wilayah terluar.

“Pemerintah Kepulauan Riau juga memberikan dukungan dalam bentuk pembangunan sarana dan prasarana kepada Kepolisian, dengan menyediakan anggaran senilai Rp. 43 miliar untuk tahun anggaran 2021, 2022, dan 2023. Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja institusi kepolisian dalam menjalankan tugasnya” tutup Gubernur Ansar.

Editor : RAMDAN

Pos terkait

Comment