Koalisi Pilkada 2018, Golkar Komunikasi Intensif Dengan Partai Ini

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Tanjungpinang sudah dekat, dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golongan Karya (Golkar) telah melakukan komunikasi intensif dengan partai lain untuk melakukan koalisi demi maju di Pilkada 2018 mendatang.

Golkar digadang-gadang akan mencalonkan Ade Angga yang juga sebagai Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang.

Bacaan Lainnya

Ketua DPD Golkar Tanjungpinang, Ade Angga kepada awak media mengatakan pihaknya telah melakukan komunikasi dengan partai lain. Golkar menurutnya tidak cukup untuk mengusung calon sendiri. Golkar lanjutnya, hanya memiliki 4 kursi.

“Koalisi ini adalah keharusan bagi Golkar, karena kita di DPRD hanya memiliki empat kursi, berdasar peraturan harus memiliki enam kursi untuk mengusung calon sendiri. Jadi untuk mengejar dua kursi, kita melakukan komunikasi dengan partai lain,” ungkapnya saat diwawancarai awak media usai menghadiri pembukaan O2SN di Lapangan Sulaiman Abdulah, Selasa (25/4)

Lebih lanjut dirinya mengatakan telah melakukan komunikasi dengan Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Demokrat dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI). “Semua partai akan kita melakukan komunikasi intensif,” sambungnya

Selain itu, pihaknya juga telah melakukan kerja sama survei dengan salah satu lembaga di Jakarta. Dari lembaga, menurutnya sudah turun mengambil data, saat ini telah melakukan pengolahan data.

“Saya sudah di informasikan DPP Golkar, bahwa minggu depan kami diundang lembaga survei untuk melakukan persentasi tersebut,” ujarnya.

Sementara itu, saat disingung beredarnya informasi dimedia sosial dirinya perpasangan dengan Wakil Walikota Tanjungpinang, Syahrul. Ade Angga mengatakan sah-sah saja, karena merupakan opini publik. Dari Golkar menurutnya, selalu melakukan komunikasi intensif dengan partai lain.

“Kalau kemungkinan, apa-apa saja mungkin dalam politik. Golkar tidak mintak siapa-siapa, yang penting berdasar komunikasi kedua belah pihak,” pungkasnya

SAHRUL

Pos terkait

Comment