Roby Lantik Serentak Pengurus TP PKK, Tim Pembina Posyandu Dan Pengurus Dekranasda Bintan

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM,BINTAN- Pengurus TP PKK Bintan, Tim Pembina Posyandu dan Pengurus Dekranasda, dilantik dan dikukuhkan secara serentak.

Pelantikan disejalankan dengan Deklarasi Kabupaten Layak Anak Kabupaten Bintan Periode 2025-2030 di Aula Kantor Bupati Bintan.

Dalam kesempatan itu Ketua Tim Penggerak PKK dan Tim Pembina Posyandu Kabupaten Bintan Hafizha Rahmadhani Putri mengucapkan Selamat kepada segenap Pengurus Tim Penggerak PKK Kabupaten Bintan dan Tim Pembina Posyandu Kabupaten Bintan yang dilantik.

Hafizha menuturkan, Gerakan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga memiliki peran besar dalam mendukung kesejahteraan masyarakat melalui 10 program pokoknya .

” Posyandu tidak hanya berfokus pada layanan kesehatan, tetapi juga terlibat aktif dalam pembangunan desa. Karena itu Posyandu diharapkan dapat memaksimalkan perannya dalam enam bidang standar pelayanan minimal yang meliputi pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan rakyat, ketertiban dan perlindungan masyarakat serta sosial guna menjawab berbagai permasalahan di desa,” jelasnya.

” Diharapkan kepada Pengurus Tim Penggerak PKK dan Tim Pembina Posyandu Kabupaten Bintan yang baru dikukuhkan dan dilantik agar dapat menjalankan organisasi dengan penuh dedikasi dan rasa tanggung jawab. Pertahankan kerjasama, jalin komunikasi dengan organisasi lainnya untuk bersama mewujudkan Bintan juara menuju masyarakat yang maju ,berdaya saing,inovatif dan sejahtera.

Bupati Bintan Roby Kurniawan yang memimpin pelantikan sangat mengapresiasi atas kerjasama yang baik, kader PKK dan Posyandu dengan pemerintah daerah,atas pencapaian keberhasilan progam mewujudkan visi dan misi Bupati Bintan.

Ia berharap ketua Tim Pengerak PKK dan Ketua Tim Pembina Posyandu dapat melakukan langkah-langkah pemetaan prioritas program, yaitu mengidentifikasi kebutuhan spesifik daerah, antara lain yang terkait dengan ketahanan pangan, pemberdayaan ekonomi keluarga, pemberian makanan bergizi, dan peningkatan pelayanan Posyandu pada 6 standar pelayanan minimal (SPM) dan meningkatkan kesejahteraan, ketahanan, dan kesehatan warga.

” Pengurus Dekranasda agar hadir sebagai wadah koordinasi, komunikasi, dan konsultasi antara perajin, pemerintah daerah, serta pihak swasta terkait pengembangan kerajinan sehingga bisa membina, mengembangkan, dan memberdayakan perajin agar menjadi pelaku ekonomi kreatif yang mandiri dan berdaya saing,” imbuhnya.

Editor: RAMDAN

Pos terkait

Comment