BR. KEPRI – Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad serius ingin membenahi beberapa titik rekreasi keluarga di Kabupaten Bintan.
Salah satu yang menjadi perhatian Ansar adalah Taman Kota Kijang, Bintan Timur, atau yang lebih dikenal dengan Kijang City Walk.
Beberapa poin penting yang menjadi fokus utama dalam proses revitalisasi taman kota Kijang adalah transformasi menyeluruh melalui pengecatan, penambahan fasilitas umum seperti tempat duduk dan toilet, serta instalasi lampu penerangan untuk menciptakan suasana yang ramah keluarga, terutama di malam hari.
Tidak hanya itu, perlunya menambah pagar di area taman, dengan tujuan memberikan kebebasan bagi rusa-rusa yang kini berada di Mini Zoo Kijang, serta melindungi anak-anak dari risiko ke jalan umum.
“Konsep terbuka ini diharapkan dapat meningkatkan daya tarik taman kota dan memberikan kesan yang lebih luas bagi pengunjung,” kata Ansar.
Ia juga menegaskan perlunya desain yang baik dan mempercantik seluruh kawasan mini zoo dan taman kota, termasuk relokasi bak sampah, guna menciptakan lingkungan yang nyaman dan indah bagi pengunjung.
Menyambut arahan Gubernur, Kadis Perkim Said Nursyahdu menyatakan komitmen Dinas Perkim untuk mengakomodir rencana pembenahan taman kota Sakera dan taman kota Kijang, yang akan dianggarkan pada APBD 2025 dan proses desainnya akan segera dimulai.
Editor: ERWIN
Comment