BAROMETERRAKYAT.COM,TANJUNGPINANG- General Manager PT PLN Persero Cabang Tanjungpinang Armunanto berkomitmen ketersedian listrik di pulau Bintan khususnya Tanjungpinang aman.
Demikian disampaikan Armunanto disela-sela Koffee Morning dengan sejumlah awak media di Kepulauan Riau,Rabu (2/3) di kantornya.
“Sejak saya masuk ke Tanjungpinang , berkomitmen ketersedian listrik di kota Gurindam ini aman, dan pulau Bintan umumnya,” kata Armunanto.
Armunanto mengatakan apa yang terjadi di Tanjungpinang menjadi pelajaran berharga buat nya.
“Kita berharap interkoneksi listrik dari Batam ke Bintan segera terlaksana, sehingga daya suplai listrik bisa berjalan tanpa kendala,” ujarnya.
Untuk itu Armunanto meminta dukungan semua pihak termasuk media yang langsung bisa memberikan informasi aktual kemasyarakat.
“Jika tiba-tiba ada pemadaman mendadak misalnya akibat alam,pohon tumbang,kami minta bantuan dari media untuk menginformasikannya ke publik.Sehingga masyarakat cepat tau dan tidak menduga-duga PLN yang mematikan listrik suka-suka,” imbuhnya.
Selain itu,kata Armunanto,pemadaman listrik juga akibat adanya perawatan mesin induk pada PLN.Sehingga harus dilakukan pemadaman,namun demikian itu sifatnya berkala dan tidak tiba-tiba.
“Yang jelas saya berkomitmen di Tanjungpinang ketersedian listrik aman dan itu menjadi tanggungjawab saya selaku pimpinan,” katanya.(RAMDAN)
Comment