BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Tim Penggerak pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kota Pariaman mengadakan Gerakan Bersama Pakai Masker (Gebrak Masker) dipusatkan di Pasar Pariaman, Selasa (18/8).
“TP-PKK Kota Pariaman melakukan gebrak masker di Kota Pariaman pertama dilakukan di Pasar Pariaman, karena pasar merupakan salah satu tempat yang setiap hari selalu ramai dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai daerah,“ ungkap Ketua TP PKK Kota Pariaman Lucyanel Arlyn Genius disela saat melakukan gebrak masker.
Menurut Lucy, Gebrak Masker merupakan salah satu kegiatan PKK Pusat dalam rangka memeriahkan Kemerdekaan RI ke-75 dan sekaligus untuk pencegahan penularan Covid-19 secara nasional dan Gebrak Masker ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
“Gebrak masker merupakan arahan dari Presiden Jokowi untuk PKK seluruh Indonesia. Menindaklanjuti arahan Ini, TP PKK Kota pariaman melakukan aksi cepat, kita mulai melakukan gebrak masker sebanyak 10 ribu masker. Mengapa harus PKK? Karena kader-kader ini terbukti berhasil mendampingi masyarakat. Program pendampingan BPJS, Posyandu, Posbindu, dan berbagai program yang menyentuh masyarakat juga didukung oleh PKK,” ujarnya.
Ia berharap, Kader TP PKK Pariaman selalu mengingatkan dan memberikan sosialisasi cara hidup sehat di era kehidupan baru masa pandemi COVID-19.
“Ditambah mengingatkan kepada masyarakat cuci tangan, menjaga jarak dan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta selalu gunakan masker kemanapun kita berpergian,” ujarnya.
Ia mengatakan, sosialisasi telah gencar dilakukan untuk memutus rantai penyebaran dan penularan Covid-19 di tengah-tengah masyarakat, untuk itu TP PKK Kota Pariaman juga sudah membagikan ratusan ribu masker keseluruh masyarakat di Kota Pariaman melalui kader PKK tingkat desa dan dasa wisma yang ada.
Comment