Ketua Fraksi Demokrat Padang Pariaman Minta Bantuan Covid-19 Dibagikan Tepat Sasaran

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM. PADANG PARIAMAN. Ketua Fraksi Demokrat DPRD Padang Pariaman Januar Bakri meminta anggaran dewan yang dipotong Pemkab Padang Pariaman senilai Rp 1,3 Milyar untuk membantu penaggulangan Corona agar disalurkan tepat pada sasarannya.

“Saya harap semua bantuan yang berasal mulai dari daerah sampai bantuan pusat agara segera disalurkan dan sesuai sasarannya, sehingga bantuan tersebut bermanfaat bagi masyarakat yang ekonominya terguncang akibat pengaruh merebaknya pandemi virus Covid-19,” katanya, Selasa (28/4).

Munculnya statemen ini karena terjadi gonjang-ganjing di masyarakat bahwa bantuan untuk masyarakat yang terdampak Covid-19 di Kelurahan dan desa yang pembagian tidak tepat sasaran sehingga menimbulkan kecemburuan sosial bagi masyarakat.

“Kita minta Pemerintah transparan dalam menyalurkan bantuan dan masyarakat jangan sungkan melaporkan pada DPRD Padang Pariaman, agar kita tindak lanjuti,” ujar Januar.

Hal ini juga pasca disalurkannya bantuan beras oleh Pemerintah Kota Padangpariaman yang katanya pilih kasih dimana guna mengatasi dampak Sosial Ekonomi (Sosek) yang terjadi setelah diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Beras (PSBB) dampak nya begitu terasa di masyarakat.

Pasalnya bantuan beras yang disalurkan oleh Pemerintah Daerah tersebut pembagiannya merata ke masyarakat yang terdampak akibat Covid-19 ini.

Selain itu masalah himbauan Wakil Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo yang mengatakan pihak PLN siap menjalankan instruksi presiden ini untuk memberikan listrik gratis bagi pelanggan 450 Va dan 900 Va subsidi, tidak menyentuh pada pimpinan PLN di Padang Pariaman.

Pos terkait

Comment