Kominfo Pariaman Pastikan So Belum Positif Corona, Begini Penjelasannya

  • Whatsapp
Ilustrasi (Foto: Net)

BAROMETERRAKYAT.COM, PARIAMAN. Kominfo Kota Pariaman mengklarifikasi pemberitaan di Facebook dan media online dimana isinya menyangkut adanya informasi seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) inisial SO di positif virus corona atau Covid-19.

Kepala Dinas Kominfo Kota Pariaman Hendri mengatakan, agar tidak terjadi simpang siur informasi, maka perlu dilakukan pelurusan sesuai dengan fakta dan aturan yang berlaku, maka masyarakat perlu tahu informasi yang sebenarnya.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, postingan di salah satu akun FB, yang menyatakan PDP atas nama SO sudah dinyatakan Positif Covid-19 adalah tidak benar.

“Perlu dilakukan klarifikasi dan pelurusan informasi yang dilakukan oleh Dinas Kominfo agar dapat tidak terjadi simpang siur berita dan dapat meresahkan masyarakat,” ujarnya.

Fakta yang sebenarnya setelah berkomunikasi dengan yang bersangkutan dapat dijelaskan bahwa, pada Sabtu (18/4) yang bersangkutan merasakan kurang sehat dengan peningkatan suhu tubuh dan tenggorokan kering dan pergi berobat ke RSUD Sadikin,

Setelah dilakukan pemeriksaan, karena kondisinya mengarah pada gejala Covid-19, pasien ditangani sesuai dengan protokol Covid-19 dan dilakukan rapid tes kemudian dirujuk ke RSUD Pariaman untuk dilakukan pemeriksaan dan pengambilan swab.

Dari hasil rapid tes yang dilakukan, menurut keterangan Kadis Kesehatan Kota Pariaman menyatakan bahwa PDP atas nama SO hasilnya Negatif.

Pos terkait

Comment