Riwayat Perjalanan Pasien Positif Corona di Tanjungpinang

  • Whatsapp
Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Rustam (F-Sahrul)

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Satu orang pasien dalam pengawasan (PDP) di Tanjungpinang inisial Nz berusia 56 tahun terkonfirmasi positif Corona Virus Disease (Covid-19).

Tambahan satu pasien tersebut, kini sudah ada dua orang yang positif Covid-19 di kota gurindam.

Bacaan Lainnya

Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang Rustam mengatakan, yang bersangkutan memiliki riwayat perjalanan negara tetangga Malaysia.

BACA JUGA : Pasien Positif di Tanjungpinang Bertambah, Begini Kondisinya Sekarang

Dia menjelaskan, yang bersangkutan bersama 10 orang lainnya berangkat ke Malaysia dari Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura pada Minggu, 01 Maret 2020.

“Mereka berangkat menghadiri suatu kegiatan,” kata Rustam, Jumat (28/3).

Rombongan baru pulang ke Tanjungpinang pad 13 Maret 2020 dan langsung menuju salah satu tempat dan menginap selama 1 hari.

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Pasien Positif Corona di Tanjungpinang Bertambah

Kemudian melanjutkan ke tempat lain selama 3 hari, setelah itu kembali lagi ke tempat awal pada tanggal 17 Maret 2020.

Pos terkait

Comment