Nelayan Bintan Hilang Saat Mancing Belum Ditemukan

  • Whatsapp
Tim SAR Gabungan melakukan pencarian Sahip nelayan hilang saat memancing di Perairan Pulau Cepedak, Kecamatan Bintan Pesisir (F-Ist/Kantor SAR)

BAROMETERRAKYAT.COM, BINTAN.  Sahip (57) nelayan Bintan, Kepulauan Riau yang dilaporkan hilang saat memancing di Perairan Pulau Cepedak, Kecamatan Bintan Pesisir belum ditemukan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Tanjungpinang Mu’min Maulana melalui Kepala Seksi Operasi dan Siaga Eko Suprianto mengatakan, dalam pencarian hari pertama pihaknya menurunkan RB 09 dan lima buah sekoci.

Bacaan Lainnya

“Tim Sar Gabungan melakukan pencarian dengan metode penyisiran sekitar lokasi kejadian,” ujar Eko saat dihubungi, Senin (9/3).

BACA : Sampan Digunakan Untuk Mancing Ditemukan, Nelayan Bintan Hilang

Namun, hingga pukul 17.00 Wib, Tim Sar masih belum menemukan korban. Eko mengatakan, Tim Sar menghentikan sementara pencarian korban.

“Tim Sar Gabungan menghentikan sementara pencarian dengan hasil nihil dan akan dilanjutkan esok pagi,” ucapnya.

Sebelumnya,  Seorang nelayan di Bintan, Kepulauan Riau dilaporkan hilang setelah pergi memancing di Perairan Pulau Cepedak, Kecamatan Bintan Pesisir, Minggu (8/3).

BACA : Pasang CCTV, Orang Tua Terkejut Melihat Kelakuan Pengasuh Pada Anaknya

Korban masih dilakukan pencarian oleh tim SAR Gabungan dari Kantor Pencarian dan Pertolongan (Kantor SAR) Kota Tanjungpinang, Polair Polres Bintan, Pos TNI AL dan masyarakat setempat.

Pos terkait

Comment