Siapa Pasangannya di Pilgub Kepri, Begini Pengakuan Ismeth

  • Whatsapp
Mantan Gubernur Kepulauan Riau Ismeth Abdullah

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUUGPINANG. Mantan Gubernur Kepulauan Riau Ismeth Abdullah sudah memastikan diri untuk maju di bursa calon Gubernur Kepri pada Pilkada serentak 2020 mendatang.

“Kalau diberi jalan, insyaallah ikuti saja,” katanya kepada awak media usai pelantikan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kepri, Senin (9/9).

Bacaan Lainnya

Menurutnya, siapa yang mendampinginya sebagai calon Wakil Gubernur masih dalam proses.

Baca : Foto Mahasiswa Bentang Spanduk Hitam Usai Pelantikan DPRD

“Untuk pasangan belum lagi, masih proses,” ujarnya.

Dia mengatakan, sudah melakukan komunikasi dengan beberapa partai politik, tapi dia belum menentukan bergabung dengan partai mana.

“Kemungkinan akhir bulan ini, atau awal Oktober (Baru diputuskan),” ujarnya.

Tokoh perjuangan pembentukan Provinsi Kepulauan Riau Huzrin Hood

Sebelumnya, tokoh perjuangan pembentukan Provinsi Kepri Huzrin Hood juga mengatakan siap untuk maju sebagai calon Gubernur Kepri.

Baca : Pilgub Kepri, Isdianto Berpasangan Dengan Soerya

Dia akan mendeklarasikan maju sebagai Cagub pada 24 September 2019 mendatang di Rumah Perjuangan di Jalan Raja Haji Fisabilillah.

Huzrin juga belum menentukan maju dari jalur independen atau melalui partai politik.*

Pos terkait

Comment