Pria Paruh Baya Hilang Diterjang Ombak

  • Whatsapp
Tim SAR melakukan pencarian korban hilang (F-Ist)

BAROMETERRAKYAT.COM, LINGGA. Tim SAR melakukan pencarian satu korban hilang saat memancing di Perairam Pulau Bakong, Lingga, Kepulauan Riau, Minggu (7/7).

Kepala Basarnas Tanjungpinang melalui Kasi Oprasional dan Siaga Eko Supriyanto mengatakan, korban yang hilang bernama Juran (60) warga Pulau Lipan, Lingga.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, korban yang sehari-hari bekerja sebagai nelayan memancing di Perairan Bakong dengan menggunakan sampan.

“Sampan yang digunakan terbalik dihantam gelombang,” ujarnya kepada Barometerrakyat.com.

Tim SAR melakukan pencarian korban hilang (F-Ist)

Pihaknya, lanjut dia, mendapat informasi kecelakaan tersebut dari salah satu warga pulau Lipan, Saljuan.

“Waktu kejadian sekira pukul 14.00 Wib,” katanya.

Pihaknya, melalui Unit Siaga SAR Lingga langsung menuju lokasi kejadian untuk mencari korban.

“Sampai malam ini belum kita temukan,” ujarnya.*

Pos terkait

Comment