BAROMETERRAKYAT.COM, BATAM. Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI R. Eko Suyatno, tampil sebagai pembicara dalam seminar yang dilaksanakan Mahasiswa Progaram Pasca Sarjana (S2) Universitas Batam (Uniba) di Aula Biro Klasifikasi Indonesia, Batu Ampar Batam.
Seminar tentang Hukum Lingkungan Hidup yang dilaksanakan Mahasiswa Program Pasca Sarjana Uniba tersebut bertemakan Strategis Optimalisasi Dalam Perspektif Hukum Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan di Industri Maritim Batam.
Pada seminar yang dihadiri Mahasiswa S1 dan S2 serta Dekan Fakultas Hukum Uniba tersebut Danlantamal IV membawakan materi tentang Peran Lantamal IV Tanjungpinang Dalam Rangka Perlindungan dan Pengelolaan Industri Maritim di Batam.
Dalam seminar Hukum Lingkungan Hidup selain Danlantamal IV tampil juga beberapa pembicara antara lain Walikota Batam dan Profesor Syamsul Arifin, Guru Besar Fakultas Hukum USU dan Uniba.
Setelah pelaksanaan seminar Danlantamal IV di dampingi Walikota Batam, Profesor Syamsul Arifin, dan Aspotmar Danlantamal IV melakukan penanaman pohon di halaman Aula Biro Klasifikasi Indonesia, Batu Ampar Batam sebagai bentuk kepedulian terhadap penghijauan lingkungan.***
Comment