BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Peserta Parade Tari tingkat Provinsi Kepulauan Riau asal Kota Tanjungpiang yang berhasil meraih Juara I Penyaji Terbaik yang dilangsungkan di Ranai, Kabupaten Natuna, tiba di Tanjungpinang, Selasa(17/7) pagi.
Kedatangan para tim tari dan official dari sanggar Sanggam ini, disambut langsung oleh Penjabat Wali Kota Tanjungpinang, Raja Ariza, didampingi Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata dan Anggota DPRD Kota Tanjungpinang Peppy Candra.
Raja Ariza mengaku bangga kepada penari sanggam yang berhasil meraih juara 1 penyaji terbaik pada parade tari di tingkat Provinsi Kepri.
“Tanjungpinang patut bangga kepada para penari sanggam karena bisa mewakili Kepri pada parade tari untuk tingkat nasional. Ini prestasi yang luar biasa bagi Kota Tanjungpinang, sebab setelah 6 tahun tidak pernah mendapat predikat juara,” ucapnya
Dia mengungkapkan sudah sangat mengenal bagaimana sejarah sanggar Sangam ini, karena dulunya ia juga ikut memperkenalkan dan membesarkan nama sanggam.
“Kala itu, saya ikut membesarkan nama sanggam, saya perkenalkan sanggam melalui RRI,” tambahnya
Asisten I Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau ini mengharapkan Kota Tanjungpinang menjadi tuan rumah dalam penyelenggaraan parade tari tingkat Provinsi Kepri 2019.
“Saya akan berupaya semaksimal mungkin untuk menjadikan Kota Tanjungpinang sebagai tuan rumah,” pungkasnya
Ikhsan selaku official, mengatakan untuk mengikuti parade tari ini, pihaknya sudah melakukan sejumlah persiapan latihan.
“Jadi persiapan kami sudah matang, mulai latihan rutin hingga menentukan tema tari yang akan kami tampilkan. Meski perjalanan jauh cukup membuat kami kelelahan, namun sebelum tampil kami tetap melakukan latihan.” ucapnya
“Awalnya kami tidak berfikir bakal menjadi juara, tetapi setelah melihat para peserta yang tampil, kami optimis jadi juara. Saat tampil kemarin, kami menampilkan tarian dengan tema perkawinan di atas gelombang,” tambahnya sembari tersenyum bangga.***
Comment