Pulau Beralas Bakau Dalam Pengawasan Kodim

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM, BINTAN. Kodim 0315/Bintan dengan tegas membela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan tidak mau terulang kembali adanya kabar dugaan penjualan pulau didaerah kinerjanya Bintan, Tanjungpinang dan Lingga.

Kali ini Dandim 0315/Bintan Letkol Inf. Ari Suseno rela jalan kaki melewati karang dan laut dangkal didaerah Desa Teluk Bakau Kabupaten Bintan, tepatnya menuju Pulau Beralas Bakau untuk memasang Plank bertuliskan “Pulau Ini Dalam Pengawasan Kodim” dan menancapkan bendera Indonesia.

“Ini demi NKRI. Kegiatan ini merupakan lanjutan dari pengawasan pulau-pulau diwilayah kinerja kami, sehingga tidak ada upaya pihak-pihak tidak bertanggung jawab menjual pulau tidak berpenghuni seperti ini,” ucap Ari dipinggir pantai pulau yang terhampar pasir putih dan karang-karang, Sabtu (27/1).

Selain itu, Ari mengatakan, pihaknya juga akan melakukan hal serupa di Lingga.

Jika ada 5.000 pulau didaerah kinerjanya, bakal dipasang semua plank tersebut.

“Kami melakukan ini sudah koordinasi ke Kecamatan dan Perangkat Desa, tujuan akhirnya dari kegiatan ini akan melakukan pengembangan pulau-pulau tidak berpenghuni itu,” ucap Ari.

Sedangkan, Sekcam Bintim Suroni menjelaskan, Pulau Beralas Bakau memiliki luas 16 hektar dan pulau ini yang memiliki surat tanah hanya Charles sebanyak 2 hektar.

“Sisanya 14 hektar masih kami data. Kami akan lakukan koordinasi berbagai pihak tentang pendataan ini kedepan,” ucap Suroni.

Sementara, Danramil 02/Bintim Kapten. T. Telaumbanua mengatakan, secara strategis pulau ini berdekatan dengan Pulau Beralas Pasir milik Bobby Jayanto dan berhadapan dengan Pulau Nikoi.

“Karena pulau ini tidak berpenghuni, maka kami melakukan pengawasan. Selanjutnya pengawasan akan dilanjutkan Kodim 0315/Bintan di Pulau Antu Desa Gunung Kijang,” ungkapnya

Pos terkait

Comment