Mahasiswa Tolak Kenaikan Pass Pelabuhan

  • Whatsapp

Tanjungpinang, (BR) – Puluhan Mahasiswa mendatangi kantor Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Cabang Tanjungpinang, Senin (26/10).

Para Mahasiawa ini menuntut rencana PT Pelindo yang ingin menaikkan tarif pass penumpang dari Rp 2000 menjadi 5000.

Namun sayangnya kehadiran Mahasiswa tidak bisa bertemu langsung dengan General Manager Pelindo lantaran tidak berada di tempat.

Aspirasi Mahasiswa diterima oleh Sutoro staf PT Pelindo Tanjungpinang, terkait permasalahan pembayaran pass tiket untuk penumpang dan pengantar.

Sutoro mengatakan, managemen PT Pelindo Tanjungpinang sangat konsen menyelesaikan permasalahan dengan Pemko

“Untuk pas penumpang dalam negeri mencapai Rp 5000 sedangkan pas untuk pengantar Rp 3000,” ujar Sutoro.

Sutoro menjelaskan, terkait pass yang di bayar oleh pengantar Rp 3000 bisa menambah pemasukan Pelindo di bandingkan penghasilan yang di dapat dari pas para penumpang.

” Permasalahan Pelindo dengan Pemerintah Kota Tanjungpinang belum terselesaikan pada hal dana bagi hasil terkait lahan parkir tidak dibayarkan dimana Mou sudah berakhir pada 31 Maret 2012 lalu,” imbuhnya.

Pass penumpang sebesar Rp. Rp 5000 , PT Pelindo mendapat Rp 4.250 dan Pemko Rp. 750, sedangkan untuk pass pengantar atau penjemput sebesar Rp 3.000 Pelindo mendapatkan Rp 2.000 dan Pemko Tanjungpinang mendapatkan Rp 1.000.

” Sejak 1 April 2012 pungutan untuk Pemko tidak ada lagi. Setelah di lakukan pengecekan ke DPPKAD (Dinas Pendapatan, Pengelolaan, Keuangan dan Aset Daerah) memang sudah tidak ada lagi,” papar Sutoro.( YAN)

Pos terkait

Comment