BAROMETERRAKYAT.COM, Tanjungpinang. Bupati dan Wakil Bupati Hulu Terengganu jajaki Kota Tanjungpinang untuk belajar pengembangan pariwisata di Hulu Terengganu yang tergolong baru.
Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Tanjungpinang Riono usai menyambut rombongan Bupati Hulu Terangganu mengatakan, sektor Pariwisata di Hulu Terengganu masih tergolong baru. Sebelumnya, kata dia, di Hulu Terengganu masih mengandalkan sektor agraris.
“Mereka disana, pariwisata masih baru berkembang, mereka ingin belajar dari kita terkait pengelolaan pariwisata,” ungkap Riono, Rabu (27/12)
Kota Tanjungpinang merupakan, sekian daerah yang menjadi target kunjungan Bupati dan Wakil Bupati beserta beberapa Camat yang berada di Hulu Terengganu.
Ia mengatakan, rombongan tersebut mengunjungi seluruh wilayah Indonesia. “Termasuk daerah timur Indonesia,” ucapnya.
Disingung kerja sama antara Pemkot Tanjungpinang dan Hulu Terengganu, Riono mengatakan, akan ada konsultasi lebih lanjut jika Hulu Terengganu akan bekerja sama dengan pihaknya.
“Nanti kalau misalnya tindak lanjut terhadap itu (kerja sama), mereka akan berkonsultasi lebih lanjut,” tutupnya.
SAHRUL
Comment