Festival 7 Jam Non Stop Pecah Rekor Muri

  • Whatsapp

BAROMETER RAKYAT.COM, Tanjungpinang. Festival lagu perjuangan 7 jam Non Stop berhasil pecahkan rekor Muri, Rabu (16/8) dipelantaran Taman Boenda Tepi Laut Tanjungpinang.

Festival ini diikuti 25 tim dari siswa Sekolah Menegah Pertama (SMP), Sekolah Menegah Atas (SMA), Perguruan Tinggi dan Ormas.

Bacaan Lainnya

Sertifikat rekor Muri langsung diserahkan Dewan Muri Yusuf kepada Komandan Korem (Danrem) Brigjen TNI Fachri, Sekretaris Daerah (Sekda) Kepri Arif Fadilah, Wali Kota Tanjungpinang Lis Darmansyah.

Dalam sambutannya, Dewan Muri Yusuf mengatakan sangat bangga kepada putra-putri Tanjungpinang yang berhasil memecahkan rekor baru.

Menurutnya, sebelumnya belum ada yang memecah rekor menyanyi lagu-lagu nasional.

“Kami telah banyak memecah kan rekor-rekor  baru namun baru kali ini ada pemecahan rekor dengan menyanyikan lagu  nasional terlama yang di selenggarakan oleh korem 003 Wira Pratama,” ucapnya

Sementara itu, ditempat yang sama Sekda Kepri Arif Fadilah mengaku bangga atas pemecahan rekor dari Korem 033 Wira Pratama.

Menurutnya, pencapaian ini merupakan kerja sama semua. Baik dari Korem dan para peserta yang mengikuti festival ini. 

“Saya sangat bangga kepada seluruh peserta yang telah berhasil memecahkan rekor ini, Terima kasih semuanya yg telah ikut serta mewujudkan rekor ini,” ujarnya

Diketahui yang berhasil keluar menjadi pemenang pada festival ini ialah SMA N 1 Tanjungpinang, juara 2 dari Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) dan juara 3 dari Stispol Raja Haji.

Sedangkan juara harapan 1 direbut oleh SMAN 2 Tanjungpinang, harapan 2 STIE Pembangunan, harapan 3 dari SMAN 4 Tanjungpinang. 

Muhammad Danu

Pos terkait

Comment