247 Pekerja HTI Asal Sambas Dipulangkan

  • Whatsapp
Pelaksana Tugas Wali Kota Tanjungpinang Rahma melepaskan 247 Pekerja Sambas yang sebelumnya tinggal di Gedung PKK Tanjungpinang (Foto: Ist)

BAROMETERRAKYAT.COM, TANJUNGPINANG. Sebanyak 247 orang pekerja Hutan Tanaman Industri (HTI) di Riau asal Sambas, Kalimantan Barat yang transit di Tanjungpinang dan diinapkan di Gedung PKK Tanjungpinang, hari ini Senin (15/6) dipulangkan ke kampung halamannya.

Pekerja tersebut dipulangkan dengan menggunakan kapal KM Sabuk Nusantara 83 melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang.

Bacaan Lainnya

Sebelum dipulangkan, terlebih dahulu dilakukan pengecekan kesehatan para pekerja tersebut dan seluruhnya dinyatakan sehat.

Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengatakan, pengembalian 247 orang ini sudah melalui beberapa tahapan sesuai protokol kesehatan.

Meskipun belum seluruhnya dipulangkan, Rahma berharap 247 orang yang akan melakukan perjalanan laut yang menggunakan Kapal Sabuk Nusantara sekitar 5 hari itu tetap dalam keadaan sehat.

“Tetap jaga kesehatan, patuhi aturan yang berlaku, karena kepulangan dari saudara-saudara semua sangat dinanti oleh keluarga dan saling menjaga satu sama lain, sekitar 5 hari perjalanan laut tetap saling melindungi,” pesan Rahma.

Rahma juga menyampaikan bahwa dari rombongan yang jumlahnya sekitar 293 orang, berdasarkan hasil rapid test semuanya dinyatakan sehat.

Pos terkait

Comment