Greysia/Apriyani Kalah, Indonesia Hanya Satu Wakil di Final Kejuaraan Dunia

  • Whatsapp

BAROMETERRAKYAT.COM. Indonesia hanya menempatkan satu wakil di puncak BWF World Championship 2019 atau kejuaraan dunia bulutangkis setelah ganda putri Greysia Polli/Apriyani Rahayu kandas di semifinal.

Berlangsung di St. Jakobshalle, Sabtu (24/8) malam Wib, Greysia/Apriyani disingkirkan unggulan pertama Mayu Masutomo/Wakana Nagahara 21-12, 21-19 dalam waktu 50 menit.

Awal gim pertama, Greysia/Apriyani bermain baik, bisa membuat skor 7-8 sebelumnya tertinggal 4-7 dari wakil Jepang tersebut.

Setelah itu, Matsutomo/Nagahara berhasil unggul tipis di jeda interval 9-11.

Situasi berubah drastis lepas jeda, ganda Jepang terus mendapat poin hingga menang 21-12.

Awal gim kedua, kedua pasangan tersebut bermain sengit dan sempat imbang 4-4.

Matsutomo/Nagahara kembali unggul 7-6 atas Greysia/Apriyani, kemudian Greysia/Apriyani dapat menyamakan skor 9-9.

Lepas jeda, pertandingan kembali segit. Greysia/Apriyani membuat Matsutomo/Nagahara kehilangan poin dan mendekati skor menjadi 15-17.

Matsutomo/Nagahara kembali kepermainan semua dan merebut gim kedua dengan kemenangan 21-19 dan berhak bermain dilaga puncak yang akan berlangsung besok.

Ini merupakan pertemuan kelima kedua pasangan tersebut, secara head to head Matsutomo/Nagahara unggul 4-1 atas Greysia/Apriyani.

Kekalahan Greysia/Apriyani memastikan Indonesia hanya menempati satu wakil di final kejuaraan dunia bulutangkis melalui sektor ganda putra setelah terjadi all Indonesia semifinal antara Muhamamd Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alpian/Muhammad Rian Ardianto.

Erwin

Pos terkait

Comment